Kamis, 01 Desember 2016

We Call Her ......

 

ASHALINA QUEENARA JALASENA

 




Ashalina Queenara

Ya, setelah pencarian, istikhoroh dan diskusi panjang (hingga tapa), ini lah nama yang akhirnya kami putuskan untuknya. Doa-doa terbaik, kami selipkan dalam nama panjang bidadari kami ini.


Ashalina
Dari Bahasa Arab, yang bermakna manis dan menyenangkan 
** source:
Ashalina ( Islami ): Manis dan menyenangkan
Nama Ashalina (Menulis Arabic : سحالينا) adalah Nama anak perempuan Muslim. Arti nama Ashalina adalah " Sweet, always living, shy, loving " 

Queenara
Dari Bahasa Latin atau Unisex, yang merupakan variasi bentuk dari kata Queen yang bermakna Ratu. Kami berharap kelak putri kami dapat berkedudukan tinggi bermartabat mulia dan bermanfaat bagi banyak orang seperti halnya ratu yang memerintah suatu kawasan tertentu.
** source:
 1. Arti 

Jalasena
Dari Bahasa Sanskerta, yang bermakna penguasa perairan. Sedikit cerita, selama kehamilan, suami saya yang pekerjaannya melanglangbuana kebetulan sedang ditugaskan di Pulau Sumatera, dan berkoordinasi erat dengan para prajurit dan perwira TNI AL yang membantu kelancaran pekerjaan suami di bidang pembangkitan listrik. Demi mengapresiasi dan supaya ada nilai sejarahnya, istilah dalam militer kami selipkan dalam nama putri kami, dan terselip doa supaya kelak si cantik berkedudukan mulia seperti halnya Bintang Jalasena yang limited and special edition, hanya diberikan pada anggota militer yang berjasa dan berprestasi tinggi.
** source:
Bintang Jalasena (Sanskerta: jala berarti air, laut; sena berarti penguasa) adalah tanda kehormatan yang diberikan kepada anggota TNI Angkatan Laut Republik Indonesia di bidang militer yang menunjukkan kemampuan, kebijaksanaan dan jasa-jasa luar biasa melebihi panggilan kewajiban tanpa merugikan tugas pokok

Ada tiga jenis Bintang Jalasena yang dianugerahkan pada tentara TNI AL berprestasi, yaitu:


Bintang Jalasena Nararya
Bintang Jalasena Pratama
Bintang Jalasena Utama


My Lovely Husband calls her Alin, kependekan dari Ashalina.. But my parents prefer Queen. Yeah I call both hehehe depends on my mood.. But to bridge both words, we choose to call her:
"ADE"....
How simple is it :D


Here she is, my everything















Lahir dengan selamat di Hari Jum'at sebagai sayyidul ayyam, tanggal 26 Agustus 2016 pukul 00.16 WIB dengan hypno-birth persalinan sc, asi-x spontan pasca lahiran. Berat badan 3.520 gram dan panjang 50 cm di RSKIA Harapan Bunda Bandung dibantu dr. Mulya Amarullah Ritonga, SpOG yang super sabar dan perhatian sama bumil jenis drama queen macam macha ini :D ditemani keluarga dan suami tercinta alhamdulillah, pemulihan macha sangat cepat, jahitan super rapi nyaris ga berbekas dan ga cekit-cekit.