Selasa, 27 Oktober 2015

1st Mensiversary

27 September 2015,

Telah berlalu tepat di sebulan yang lalu, hari dimana kita saling berucap janji yang langsung dipertanggungjawabkan kepada Alloh SWT di hadapan sanak family dan disaksikan malaikat. Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa ketika ijab qabul terjadi, arasy' Nya berguncang karena saking beratnya perjanjian yang dibuat manusia tersebut.

Biasanya, petikan ijab qabul seperti ini:
"Saya terima nikah (dan kawin) nya fulana binti fulan dengan mas kawin ..."

Singkat, padat dan jelas. Terdengar seperti biasa saja, karena barangkali beberapa dari kita sering mendengar dan menyaksikannya. Tapi tahukah apa makna yang terkandung dalam sebuah ijab qabul tersebut?
"Maka aku tanggung dosa-dosanya si fulana dari ayah dan ibunya. Dosa apa saja yang telah dia lakukan, dari tidak menutup aurat hingga ia meninggalkan solat. Semua yang berhubungan dengan si fulana, aku tanggung semua dan bukan lagi orang tuanya yang menanggung, serta aku akan tanggung semua dosa calon anak-anakku."


Jika suami berhasil?
Alloh akan mengumpulkan seluruh keluarganya di syurga (dengan catatan mereka semua beriman dan bertaqwa. Sebagaimana yang difirmankan Alloh SWT dalam QS At Tahrim ayat 6, "Hai orang-orang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu."

Jika suami gagal?
Gagal dalam menjalankan kewajiban dan tanggung jawabnya, "Maka aku adalah suami yang fasik, ingkar dan aku rela  masuk neraka, aku rela malaikat menyiksaku hingga tubuhku hancur." (HR Muslim)

Naudzubillahi mindzalik.


Dear para istri, sungguh berat peran dan tanggung jawab suami tuh ya, maka dari itu kita sebagai 'makmum' nya wajib taat dan patuh kepada suami kita, selama tetap berada dalam koridor agama. Mudah-mudahan Alloh SWT selalu melimpahkan barokah serta kasih sayangnya untuk kita, melancarkan, mempermudah, mengumpulkan kita semua dalam kebaikan. Karena perjalanan rumah tangga sangat panjang. Mudah-mudahan Alloh SWT mengistiqomahkan kita :)

Bismillah, semangat ukhty ;)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar