Jumat, 29 Juni 2018

#ReviewBuku My Beautiful World - Day 50 RBI

Ehmm.. ehm.. siapa yang gak sabar kalo dapat bocoran flyer seperti ini yaa..


Alhamdulillah proyek ngebut kali ini selesai. Beberapa hari menjelang Ramadhan kemaren, saya mendaftar proyek Kelas Romance ini. Goalnya membukukan naskah romantis kami yang bersetting penokohan di usia SMA sampai kuliah dan menjelang awal bekerja. Rasanya nano nano banget. Ternyata nggak mudah mebangkitkan bumbu-bumbu percintaan ke dalam sebuah naskah. Goal terakhir adalah mencetak naskah romance yang kedua (satu genre dengan naskah pertama, yaitu romance, tapi beda tema dan isi cerita) secara e-book dan diterbitkan di major publishing, alias penerbit mayor yang namanya sudah diakui secara nasional, BIP (Bhuana Ilmu Pengetahuan), Gramedia Group. Masya Alloh, Alhamdulillahi robbil 'alamiin ❤

Tapi ini genre yang paling saya suka. Suka banget malahan. Di kepala muncul berbagai ide dan tema cerita yang kemudian saya tuangkan sedikit-sedikit ke dalam ketikkan. Sebetulnya saya terbiasa mengetik menggunakan HP, yang kemudian suami belikan tablet lengkap beserta keyboardnya untuk mendukung kelancaran passion saya tersebut, duuuhh pengertiannyaaaa ❤.

Untuk sentuhan akhir poles non teknisnya seperti adjust page layout, menyesuaikan jenis font, size, dan lain sebagainya, baru deh saya menggunakan PC. Ini juga opsional sih, kalo bener-bener pengen ideal, seideal di mata saya lah minimal.

Jadi untuk setoran hari ini saya mau promosiin buku terbaru yang saya termasuk kontributo di dalamnya. Judulnya:
My Beautiful World
Kata-kata promosinya menyusul hehehe..

Hari ini mumpung libur gak ngantor PR saya hari ini adalah:
1. Ngajak Queen jalan-jalan
2. Nyelesein Naskah The Miracles
3. Nyelesein Naskah Perempuan dan Cinta
4. Nengok-nengok draft artikelnya Mbak Deka Amalia, semoga bisa selesai secepatnya
5. Posting progress Gaame Level 8 Bunsay (Maaf ikut nebeng dimasukkan ke list PR ini, sebagai sebuah reminder bahwa game level ini saya harus lolos, minimal badge You're Excellent di tangan.. atau paling mentok badge dasar deh. Nggak ngoyo, takutnya bablas lagi kayak game level 7, Semua Anak adalah Bintang. Padahal temanya luar biasa deh, mengingat saya lagi bikin portofolio betapa istimewanya Queen melengkapi kebahagiaan kami dengan eksistensi dan tingkah jeniusnya yang menggemaskan hihi)


#RuangBerkaryaIbu
#IbuProfesional
#MandiriBerkaryaPercayaDiriTercipta
#KenaliPotensimuCiptakanRuangBerkaryamu
#Proyek2RBI
#Day50

Tidak ada komentar:

Posting Komentar